Babinsa dan Babinkamtibmas, Giatkan Kerja Bakti Bersama Warga Binaan 

Harianmerdekapost.com, Lumajang, jatim | bersama warga binaan, Babinsa dan Babinkamtibmas Grobogan melaksanakan giatkan jumat bersih, di Dusun Krajan Desa Grobogan Kecamatan Kedungjajang Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Jumat (30/6/2023)

Kegiatan tersebut, merupakan bentuk sinergisitas dua pilar dalam mempelopori warga binaan dalam upaya menjalin kebersamaan, untuk selalu peduli terhadap kebersihan lingkungan.

Dalam kesempatan itu, Babinsa Grobogan Serma Abdul Ghofur mengatakan, bahwa dalam momentum Jumat Bersih, merupakan wujud nyata, sinergisitas TNI-Polri dalam mempelopori warga binaan untuk meningkatkan kebersihan.

“Dengan melakukan kerja bakti pembersihan lingkungan secara rutin, secara bersama sama akan membawa manfaat, disamping memberikan semangat kepada warga, juga sebagai ajang menjalin silaturahmi antar warga maupun bersama aparat,” kata dia.

Sementara itu, Babinkamtibmas Grobogan Aiptu Untoro mengatakan, bahwa pelaksanaan kegiatan kerja bakti Jumat bersih tersebut, juga sebagai pemicu kebersamaan membentuk hubungan interaksi dan komunikasi dengan warga binaan untuk tetap meningkatkan kebersihan.

“Kegiatan di kewilayahan, kami TNI-Polri akan siap mendukung apa yang menjadi tugas bersama, baik itu kebersihan lingkungan, program pemerintah desa maupun sistem keamanan lingkungan, guna terciptanya keharmonisan di wilayah binaan semakin terjalin,” pungkasnya. pungkasnya. (fjr).