Wakil Gubernur Papua Barat Muhammad Lakotani Gelar Syukuran Rumah Jabatan dan HUT ke-54

Manokwari,Harianmerdekapost.com – Wakil Gubernur Papua Barat, Muhammad Lakotani, bersama keluarga menggelar syukuran dan doa bersama dalam rangka menempati rumah jabatan di Kompleks Susweni, Distrik Manokwari Timur, pada Kamis (13/3/2025).

Acara syukuran ini juga dirangkaikan dengan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Muhammad Lakotani yang ke-54 serta buka puasa bersama. Sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan tokoh Muslim turut hadir dalam kegiatan tersebut.

Dalam sambutannya, Muhammad Lakotani menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada para tamu undangan yang hadir untuk berbagi kebahagiaan bersama keluarganya.

“Kami melaksanakan syukuran menempati rumah jabatan sekaligus merayakan pertambahan usia ke-54 tahun. Jika dalam acara ini terdapat kekurangan, kami sekeluarga mohon maaf,” ujar Wagub.

Setelah acara syukuran dan perayaan HUT, kegiatan dilanjutkan dengan doa tarawih bersama.(ARK)

Editor: Amatus Rahakbauw. K

 

See also  Atasi Kesulitan Air Bersih, Babinsa Bersama Warga Mencari Sumber Air 

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *