Tingkatkan Kesehatan Masyarakat, Babinsa Sumberanyar Dorong Warga Untuk Manfaatan Posyandu

Harianmerdekapost.com, Lumajang, Jatim – Dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat, Babinsa Sumberanyar Koramil 0821/16 Rowokangkung, Serda Imam Munandar, turut serta dalam pendampingan kegiatan Posyandu Gerbangmas Siaga Anggrek 2. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Dusun Sramba’an Desa Sumberanyar, Kecamatan Rowokangkung, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur pada Sabtu (27/4/2024).

Dalam pendampingan tersebut, Serda Imam Munandar mengajak masyarakat untuk aktif memanfaatkan Posyandu sebagai sarana pelayanan kesehatan. Menurutnya, dengan memanfaatkan Posyandu, kesehatan warga, terutama balita dan ibu hamil.

“Saya mengajak masyarakat untuk memanfaatkan Posyandu sebagai sarana pelayanan kesehatan warga. Dengan demikian kesehatan warga Balita dan ibu hamil dapat terus terpantau dengan baik,” Kata Serda Imam Munandar.

Dalam kegiatan tersebut Bidan Desa Sumberanyar, Enik Khoirotus Suliha, Amd.Kep., menyampaikan bahwa jumlah balita yang terdata pada hari itu sebanyak 27 Balita, sementara ibu hamil yang tercatat mencapai 5 orang. Namun, dari jumlah tersebut, 2 Balita mendapatkan imunisasi lengkap.

“Dengan adanya dukungan dari Babinsa dan kehadiran bidan desa, diharapkan masyarakat dapat lebih sadar akan pentingnya kesehatan, serta lebih aktif dalam mengikuti program-program kesehatan yang diselenggarakan oleh Posyandu. Ini merupakan langkah konkret dalam meningkatkan kualitas hidup dan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan,” pungkasnya. (fjr)

See also  Pemkab Mimika Gelar FGD Penjaringan Aspirasi RPJPD Mimika Tahun 2025-2045

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *