Harianmerdekapost.com, Pasuruan, Jatim – Pada hari Selasa tanggal (25 – 06 – 2024) jam 09.15 wib -selesai , Tim media harian merdeka post menemui kepala desa Karang Rejo bapak Muhammad Suud diruang kerjanya di kantor desa Karang Rejo kecamatan Gempol kabupaten Pasuruan untuk melakukan wawancara cara khusus tentang rencana dan pelaksanaan ragam program pemerintah desa atau yang sedang dilaksanakan untuk menjadikan desa Karang Rejo yang lebih maju begitu pula untuk meningkatkan kualitas hidup warga desa supaya lebih sejahtera demi meraih sebuah perubahan yang bernilai maslahat, beliau menjelaskan Setelah kami dilantik kami langsung mengadakan rapat koordinasi baik dengan semua perangkat desa dan BPD serta kelembagaan pemdes Karang Rejo dasar dan tujuannya untuk menciptakan kondisi harmonis di internal dan sinergitas.
Sedangkan untuk pelaksanaan program prioritas pemerintah desa ya otomatis kami harus selaraskan dengan visi dan misi ketika kami mencalonkan diri sebagai kepala desa karang Rejo karena yang namanya program kerja itu merupakan pengejawantahan dari visi dan misi untuk semua bidang. Tuturnya!!
Ketika awak media menanyakan tentang beberapa program prioritas yang telah dan sedang dilaksanakan, beliau menjelaskan untuk peningkatan sektor pelayanan sudah mulai kami laksanakan, pembangunan infrastruktur struktur seperti pavingisasi halaman kantor desa , rehab gedung aula kantor desa desa dan pembangunan musholla yang ada di area kantor desa, untuk sektor pertanian kami sudah berhasil memperlancar untuk mendapatkan jatah mes bagi para petani yang ada di wilayah desa Karang Rejo dan mengupayakan dengan maksimal terkait kebutuhan air untuk mengaliri sawah para petani, untuk sektor ketahanan pangan kami sudah siapkan untuk budidaya Sapi dan kambing yang secepatnya program tersebut kami laksanakan, untuk sektor ekonomi sementara yang telah kami lakukan adalah menciptakan ruang kerja ke beberapa perusahaan bagi warga desa yang membutuhkan dan untuk tahun anggaran 2025 kami akan fokus pada pengembangan sektor ekonomi yakni pasar desa Karang Rejo demi mempercepat perkembangan dan kemajuan ekonomi kreatif inovatif yang berbasis desa, Sedang untuk sektor peduli lingkungan, sosial keagamaan dan keamanan serta pendidikan tetap kami laksanakan juga. Jelasnya!!.
Yang terakhir kami telah melakukan reshuffle dan reposisi baik di tupoksi perangkat desa, Poktan dan Bumdes dasar dan tujuannya hanya untuk meningkatkan kinerja demi mempercepat perkembangan dan kemajuan pemdes Karang Rejo dan peningkatan kualitas hidup warga desa. Dengan tagline kami Sepi Ing Pamrih Rame Ing Gawe. Kerja, kerja dan kerja untuk menjadi Khoirun nhaasi anfauhu Lin nhaasi. Tambahnya!!.
( Budhi H).