Satlantas Polres Lumajang Gelar Patroli Hunting System, Berhasil Tindak 50 Pelanggar

Harianmerdekapost.com, Lumajang Jatim | Sebagai Upaya menurunkan angka pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, Unit Turjagwali Satuan Lalu lintas Polres Lumajang rutin melaksanakan patroli hunting system dibeberapa lokasi yang dianggap daerah rawan pelanggaran dan kecelakaan.

Patroli hunting system dilaksanakan di Jalan Raya Sumbersuko, Tempeh dan Pasirian, Rabu (14/6/2023).

Dalam kegiatan Patroli hunting system satlantas Polres Lumajang menindak 50 pelanggar.

“Kendaraan yang kita amankan karena tidak bisa menunjukkan STNK dan knalpot brong serta tidak standar ada 23 kendaraan,” kata Kanit Turjagwali Satlantas Polres Lumajang Ipda Didit Ardiana Abdillah melalui Kasi Humas Ipda Novandy Helda Prasetya.

Novandy menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan dengan sistem patroli dan gakkum yang diprioritaskan kepada pelanggaran yang bersifat kasat mata serta yang dapat menyebabkan kecelakaan dengan atensi penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas dengan pemberian tilang.

“Kegiatan tersebut dalam rangka mewujudkan dan memelihara kamseltibcarlantas, meningkatkan kualitas keselamatan dan menurunkan tingkat pelanggaran serta fatalitas korban kecelakaan lalu lintas, membangun budaya tertib berlalu lintas,” pungkasnya (fjr)

See also  Beberapa Anggota Dewan Lintas Fraksi Mendesak Di Bentuk Pansus KAPITEN

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *