Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, mendampingi Presiden Joko Widodo, pada upacara penyematan Brevet Kehormatan Hiu Kencana di atas KRI dr. Radjiman Wedyodiningrat (RJW)-992

Harianmerdekapost.com, Pada hari Sabtu,(28/9)Acara tersebut merupakan penghormatan dari TNI Angkatan Laut (AL) atas dukungan pemerintahan Presiden Jokowi, terhadap pengembangan dan peran penting armada kapal selam TNI AL.

Di atas geladak heli KRI RJW-992, penyematan Brevet Kehormatan Hiu Kencana dilakukan oleh Panglima TNI, Jenderal TNI Agus Subiyanto kepada Presiden Jokowi Penganugerahan Brevet Kehormatan Hiu Kencana melambangkan kepercayaan dan penghargaan kepada individu yang telah memberikan kontribusi signifikan terhadap TNI AL, khususnya dalam mendukung armada kapal selam.

Usai prosesi Penyematan Brevet Kehormatan Hiu Kencana, Presiden Jokowi bersama Menhan Prabowo dan para pejabat negara lainnya, berkesempatan menyaksikan demo alutsista TNI AL yang dirangkai dengan sailing pass dan flying pass.

Kementerian Sekretariat Negara RI
Setkab RI

Sumber :
Pusat Penerangan TNI
Divisi Humas Polri

Publisher : Edi A

#Jokowi #JokoWidodo #Prabowo #PrabowoSubianto #MenhanPrabowo #JenderalPrabowo #KabinetIndonesiaMaju #TNIPrima #Polri #KemhanRI

See also  Komitmen Pelindo Dalam Meningkatkan Program Keselamatan dan Kesehatan Kerja.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *