Hadir Dengan Fasilitas Lengkap, MBS Siap Manjakan Pecinta Biliar di Sumenep

Hadir Dengan Fasilitas Lengkap, MBS Siap Manjakan Pecinta Biliar di Sumenep
Pemilik Millenial Break Shot (MBS) & Cafe, Ali Zainal Abidin saat diwawancarai oleh sejumlah wartawan.

Harianmerdekapost.com – Sumenep, Madura, Jawa Timur- Millenial Break Shot (MBS) & Cafe yang berlokasi di Jl. Panglima Sudirman, Lingkungan Delama, Pajagalan, Kecamatan Kota Sumenep, telah resmi dibuka.

Peresmian tepat bermain biliar ini dipimpin langsung oleh pemilik MBS, Ali Zainal Abidin.

Dalam sambutannya, Ali Zainal Abidin menyatakan bahwa motivasi utama pendirian MBS adalah untuk memberikan manfaat bagi masyarakat sekitar.

Ia berharap usaha ini dapat membuka lapangan pekerjaan dan menjadi tempat yang positif bagi komunitas.

“Motivasi saya, setiap usaha yang saya dirikan harapannya agar bisa bermanfaat bagi sekitarnya. Kami ingin usaha ini dapat membuka lapangan pekerjaan, sehingga nilai positifnya bisa dirasakan oleh semua pihak,” ujar Ali.

Menurutnya, MBS menyediakan 30 meja biliar, meskipun awalnya direncanakan 40 meja, namun karena penyesuaian ruang untuk kafe dan fasilitas lainnya, jumlahnya dikurangi.

Selain itu, MBS menawarkan promo khusus bagi pelajar dengan diskon 10%, serta paket bermain dua jam seharga Rp70.000 untuk umum.

Sebagai pembuka, Untuk nanti malam MBS mengadakan turnamen “fun game” dengan menghadirkan pemain biliar terkenal, Mas Budi Saung.

Ali juga mengungkapkan rencana untuk mengundang pemain internasional, Efren Reyes, jika antusiasme masyarakat tinggi.

“Ini bentuk barometer kami. Jika animo masyarakat besar, kami akan mengundang Efren Reyes untuk tampil di Sumenep,” tambahnya.

Diakhir sambutannya, Ali mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan dan berharap MBS dapat terus memberikan kontribusi positif di Kota Keris.

Ali berharap hadirnya MBS & Cafe dapat menjadi alternatif tempat hiburan dan olahraga bagi masyarakat Sumenep, serta mendukung perkembangan komunitas biliar di kabupaten setempat.

“Kami ucapkan terima kasih karena telah diberikan kesempatan untuk berkiprah di Kota Keris ini. Saya mohon dukungan dari semua pihak, mudah-mudahan kami terus bermanfaat di tengah-tengah Kota Keris ini,” tutup Ali. (*\Nri)

See also  Artikel : Sinau Laku Urip

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *