Manokwari,Harianmerdekapost.com –
Gubernur Papua Barat, Drs. Dominggus Mandacan, M.Si, menghadiri acara Halal Bihalal Keluarga Besar Pasundan yang digelar pada Sabtu pagi (19 April 2025), pukul 10.00 WIT, bertempat di kediaman Ibu Popon, Jalan Belakang Masjid Darul Ulum, Amban, Manokwari.
Acara tersebut menghadirkan berbagai tokoh penting, seperti Dandim 1801/Manokwari, Ketua dan anggota DPRD Kabupaten Manokwari, perangkat daerah Provinsi Papua Barat, serta tokoh-tokoh masyarakat, agama, adat, dan pemuda. Dalam perayaannya, Gubernur Dominggus mengucapkan rasa terima kasih dan terima kasih atas undangan serta dukungan dari Keluarga Besar Pasundan.
“Saya merasa terhormat dan bahagia bisa hadir bersama keluarga besar Pasundan. Terima kasih atas dukungan dan doa yang terus mengalir. Semoga acara ini mempererat silaturahmi dan menjadi simbol persatuan dalam keberagaman,” ujar Gubernur.
Dominggus juga menekankan pentingnya menjadikan Papua Barat, khususnya Manokwari, sebagai rumah bersama bagi seluruh suku, agama, dan budaya yang hidup berdampingan secara rukun dan damai.
“Indonesia terbentang dari Sabang sampai Merauke, dari Miangas sampai Rote. Kita semua adalah satu kesatuan. Kabupaten Manokwari adalah miniatur Indonesia yang wajib kita jaga bersama,” tambahnya.
Menurutnya, tradisi halal bihalal memiliki makna yang dalam, bukan sekadar ajang saling memaafkan, tetapi juga menjadi sarana memperkuat tali persaudaraan dan harmonisasi sosial. Ia juga mengapresiasi semangat Keluarga Besar Pasundan dalam melestarikan budaya Sunda di Tanah Papua.
“Keberagaman adalah kekuatan kita. Pemerintah Provinsi Papua Barat akan terus mendukung kegiatan yang memperkuat persaudaraan seperti ini. Mari kita jadikan momen ini sebagai pemacu semangat membangun Papua Barat yang lebih maju, sejahtera, dan produktif,” tutup Dominggus Mandacan.(ARK)
Editor : Amatus Rahakbauw.K