Sertu Riono Asnan Pimpin Pelatihan ‘PBB’ di Ponpes Hidayatul Islam Salafiyah

Harianmerdekapost.com, Lumajang, Jatim | Dua personel TNI Koramil 0821/09 Candipuro Lumajang diantaranya Sertu Riono Asnan, bertindak sebagai pemateri pelatihan peraturan baris berbaris di lingkup pondok pesantren Hidayatul Islam Salafiyah Dusun Krajan Desa Kloposawit Kecamatan Candipuro Lumajang, Sabtu (5/8/2023).

Dikatakan, kegiatan semakin digencarkan, terlebih saat ini memasuki bulan momen kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tahun.

“Dilain sisi, tujuan mendasar kegiatan ini, untuk menanamkan sikap disiplin dan loyalitas serta kepatuhan. Bergerak sesuai arahan komando, serta sikap tegap,” kata Sertu Riono Asnan.

Sertu Riono Asnan yang juga menjabat sebagai Babinsa setempat, mengapresiasi kesigapan internal pondok pesantren, dalam bersinergi, bersama – sama menciptakan generasi yang handal.

“Santri salah satu pondasi kekuatan bangsa dimasa mendatang. Sejatinya kita dorong sehingga maksimal, dengan kegiatan yang cenderung melatih karakter diri, salah satunya kegiatan baris berbaris ini,” imbuhnya.

Membiasakan diri berkegiatan positif dalam mengisi kemerdekaan, turut menjadi sisi lain tujuan kegiatan tersebut.

“Kami apresiasi pihak sekolah, yang sudah membantu dan mensupport kegiatan ini. Harapannya, soliditas akan terus menguat antara lembaga pendidikan dengan TNI dalam rangka menjaga keutuhan bangsa dengan mencetak generasinya sejak dini,” pungkasnya. (fjr).

See also  Anies baswedan-Susi puji Astuti For DKJ di Usung PKB, P,Buruh, P.Hanura dan Partai umat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *