Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Mimika Rutin Menggelar Car Free Day

Harianmerdekapost.com.,Mimika Papua Tengah – Bertempat di Jalan Cenderawasih Timika, Kabupaten Mimika, Papua Tengah. Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob mengajak masyarakat pada hari ini agar rutin berolahraga guna menjaga tubuh tetap sehat dan bugar.

Wakil Bupati Mimika Johannes Rettob di Timika, Sabtu (6/1),kepada Wartawan mengatakan masyarakat dapat memanfaatkan waktu pada akhir pekan dengan menjalankan aktivitas olahraga secara rutin.

“Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (KORMI) Mimika rutin menggelar car free day pada Sabtu, maka masyarakat dapat memanfaatkan waktu seperti ini untuk berolahraga,” katanya.

Menurut Johannes, car free day rutin setiap Sabtu digelar di Jalan Cenderawasih Timika, Kabupaten Mimika, Papua Tengah.

“Kali ini turut hadir Ketua KORMI Nasional Hayono Isman juga Sekjen KORMI Pusat J Simanjuntak,” ujarnya.

Dia menjelaskan antusias masyarakat sangat luar biasa mengikuti car free day, jalanan dipenuhi masyarakat mulai dari lampu merah Cenderawasih hingga pertigaan Tiga Raja.

“Pada car free day juga dimanfaatkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Mimika menggelar perekaman KTP elektronik gratis,” katanya.

Ketua KORMI Nasional Hayono Isman mengatakan sangat kagum terhadap masyarakat Mimika yang sangat bersemangat mengikuti car free day.

“Saya lihat ibu-ibu ini semangatnya luar biasa, yang hadir pasti semuanya sehat. Untuk itu mari terus menjaga kesehatan dan kebugaran,” katanya.

(Amatus.Rahakbauw.K).

 

See also  Maraknya Transaksi Prostitusi di Jalan Budi Karya, Pontianak

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *