Harianmerdekapost.com, Pasuruan, Jatim – Pada hari rabu tanggal (09-04-2025) Pemerintah kecamatan Gempol kabupaten Pasuruan gelar rapat koordinasi dan evaluasi dengan lintas sektor ” Dalam Momen Halal Bihalal”
Giat tersebut dilaksanakan di aula kantor kecamatan Gempol lantai 2 dan dimulai jam 09.30 wib -selesai.
Sedang para pihak yang hadir diantaranya Forkopinka kecamatan Gempol, Mantan Plt Camat Gempol Bapak Abdurachim Efendi SKm, MM , kepala KUA kecamatan Gempol , semua kepala desa se kecamatan Gempol, Ketua BPD se kecamatan Gempol, sekdes se kecamatan Gempol,
Kepala Puskesmas Gempol dan Kepulungan, perwakilan dari lembaga pendidikan yang ada di wilayah kecamatan Gempol, perwakilan tokoh masyarakat dan Agama wilayah kecamatan Gempol .
Dalam sambutan singkat yang disampaikan oleh Plt Camat Gempol Bapak Timbul Wijoyo SE, beliau menyampaikan bahwa sejak tanggal 04 maret 2025 mendapat tugas dari Bapak Bupati untuk menjadi Plt Camat Gempol dan diperintahkan untuk melakukan percepatan – percepatan yang diperlukan oleh 15 pemdes supaya dapat memperlancar pelaksanaan roda pemerintahan desa .
Dan hari ini kami mengundang para bapak ibu sekalian baik dari jajaran pemerintah desa, Kesehatan dan lembaga pendidikan untuk bersama melakukan koordinasi dan evaluasi terkait ragam program yang telah dilaksanakan dan yang direncanakan termasuk beberapa kendala yang dihadapi semua ini demi kemaslahatan kita bersama agar kedepan dapat bertambah lebih baik lagi.
Acara koordinasi dan evaluasi sengaja kami laksanakan dalam momen Halal Bihalal supaya kita dapat saling maaf memaafkan bila ada kesalahan diantara kita karena masih dalam hari kemenangan yakni Idhul Fitri. Tuturnya !!.
Yang kedua lanjutnya
Bahwa amanat yang disampaikan kepada kami oleh bapak Bupati adalah bekerja cepat dan cerdas artinya pemerintah kecamatan harus mampu memberikan pelayanan prima , merespon cepat ragam kendala yang dihadapi oleh masing-masing pemerintah desa supaya segera mendapat solusi untuk mengatasinya serta menginventarisir pelbagai masalah yang membutuhkan penanganan cepat agar bisa disesuaikan dengan kebijakan pemerintah daerah. Jelasnya . !!.
Sedang Sambutan singkat yang disampaikan oleh mantan Plt Camat Gempol Bapak Abdurachim Efendi SKm MM pada intinya beliau menyampaikan ucapan terima kasih terutama kepada para kepala desa yang ada di wilayah kecamatan Gempol dan jajaran PM kecamatan atas segala kerja sama selama menjabat sebagai Plt Camat Gempol dan permohonan maaf bila ada ucap dan sikap yang kurang berkenan. Tuturnya !!!.
Kemudian acara dilanjut dengan pemberian tali asih dari Plt Camat Gempol yang sekarang kepada mantan Plt Camat Gempol dan diteruskan dengan berjabat tangan saling maaf memaafkan serta ramah tama .( Budhi H).