Harianmerdekapost.com, Lumajang, Jatim | Babinsa Pandanarum Koramil 0821/10 Tempeh Serma Hendrik Setiawan, bersama warga melaksanakan pembersihan drainase selokan bersama warga di kanan kiri sepanjang jalan Dusun Rekesan Desa Pandanarum Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu (14/6/2023).
Kegiatan tersebut, sebagai bentuk membina kebersamaan warga untuk peduli terhadap kebersihan lingkungan, dengan memberikan motivasi dan semangat, agar tercipta lingkungan yang indah dan nyaman.
Dalam kesempatan itu, Serma Hendrik Setiawan mengatakan, bahwa tujuan dilaksanakannya kerja bakti tersebut sebagai wujud nyata kolaborasi bersama warga binaan dalam menjaga kebersihan lingkungan.
“Dengan melakukan kerja bakti pengerukan secara rutin ini bertujuan agar irigasi bisa menjadi lancar pada saat turun hujan, sehingga tidak berdampak luapan dan genangan yang mengakibatkan banjir ke pemukiman warga,” kata dia.
Dalam pelaksanaan kegiatan kerja bakti tersebut, juga sebagai bentuk hubungan interaksi dan komunikasi dengan warga binaan untuk tetap meningkatkan kebersihan lingkungan.
“Kegiatan kerja bakti pembersihan irigasi drainase sepanjang jalan ini secara bergotong royong, kami juga melakukan komunikasi secara langsung sebagai implementasi kemanunggalan TNI dan Rakyat, sebagai tugas pokok TNI AD dalam pembinaan territorial di wilayah,” pungksnya. (fjr)