Bina Kebersamaan, Babinsa Bersama Warga Kerja Bakti Pengecoran Masdrasah

Berita, Sosial, TNI/Polri1450 Views

Harianmerdekapost.com | Lumajang, Jatim – Babinsa Nogosari Koramil 0821/16 Rowokangkung Serma Agus Jaenal Ahmat melaksanakan giat kerja bakti pengecoran atap Madrasah Nurul Umma di Dusun Darungan Desa Nogosari Kecamatan Rowokangkung Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (6/6/2023)

Pada pelaksanaan kerja bakti tersebut, sebagai wujud nyata pelaksanaan tugas (Binter) Pembinaan Teritorial, dengan menjalin kebersamaan membangun kegotong-royangan bersama masyarakat, dalam membangun sarana pendidikan yang ada di wilayah binaan.

Dalam kesempatan itu, Agus Jaenal mengatakan, bahwa kegiatan kerja bakti pengecoran atap Madrasah tersebut, merupakan bentuk kepedulian sebagai mitra diwilayah, dengan mendorong warga untuk bersama-sama berperan serta dalam pembangunan masdrasah.

“Hal ini merupakan salah satu tugas Binter kami sebagai pembina desa, untuk menjalin kebersamaan sebagai tujuan meningkatkan kebersamaan dan kegotong-royongan antar warga, dalam membantu pengecoran atap madrasah cepat selesai dan dapat segera ditempati kembali, bagi anak-anak warga sekitar untuk belajar mengaji,” kata dia.

Dengan kegiatan tersebut, semoga akan menambah semangat kepada warga, sehingga akan terbangun kemanunggalan TNI dan rakyat di wilayah binaan, semakin solid.

“Kami berharap, dengan kegiatan ini sebagai ajang silaturrahmi bersama masyarakat, guna menjalin kebersamaan, serta memberikan manfaat bagi masyarakat dalam bergotong-royong, sebagai bentuk membangun kemanunggalan TNI-Rakyat di wilayah,” pungkasnya. (fjr)

See also  Wakil Bupati Gresik Hadiri Tasyakuran Hari Jadi Polwan ke-75

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *