Ketua Fraksi Gerindra Sumenep Dukung Langkah Sekda, Usulkan Sistem Kerja Fleksibel untuk Efisiensi Anggaran

Ketua Fraksi Gerindra Sumenep Dukung Langkah Sekda, Usulkan Sistem Kerja Fleksibel untuk Efisiensi Anggaran

Harianmerdekapost.com – Sumenep, Madura Jawa Timur – Ketua Fraksi Gerindra Kabupaten Sumenep, Holik, menyatakan dukungannya terhadap langkah Sekretaris Daerah (Sekda) dalam mengimplementasikan Instruksi Presiden (Inpres) Nomor 1 Tahun 2025 tentang efisiensi belanja pemerintah.

Holik mengusulkan penerapan sistem kerja fleksibel yang mengombinasikan Work From Office (WFO) dan Work From Anywhere (WFA) untuk meningkatkan efisiensi anggaran.

“Kami mendukung penuh langkah Sekda yang sejalan dengan amanah Inpres. Sistem kerja fleksibel ini diharapkan dapat mengurangi biaya operasional tanpa mengurangi produktivitas,” ujar Holik.

Selain itu, Holik mendorong Komisi I DPRD Sumenep untuk mengadakan rapat kerja dengan pihak eksekutif guna membahas mekanisme kebijakan WFA secara komprehensif.

Ia juga mengimbau agar DPRD menghemat anggaran rapat dengan tidak menyediakan konsumsi untuk rapat yang berlangsung kurang dari enam jam.

Disamping itu, Holik juga meminta agar anggaran daerah dialokasikan pada kebutuhan prioritas pembangunan di Kabupaten Sumenep saja.

“Apa pun yang bisa dilakukan untuk penghematan anggaran akan kami upayakan. Tapi tentu semuanya harus dibahas lebih lanjut untuk menetapkan mekanisme yang tepat,” tambahnya.

Sebelumnya, Sekda Sumenep mengumumkan pemangkasan anggaran perjalanan dinas bagi anggota DPRD dan Sekretariat Dewan (Sekwan) sebesar 50 persen, sesuai dengan Inpres tersebut.

Langkah-langkah ini diharapkan dapat mengalokasikan anggaran daerah pada kebutuhan prioritas pembangunan di Kabupaten Sumenep, sehingga tercipta efisiensi dan efektivitas dalam penggunaan anggaran.(*/Nri)

See also  Kemacetan bisa menghambat pertumbuhan ekonomi masyarakat disuatu kota maju

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *