KPU Pegunungan Arfak: Ada lima panelis debat publik Pilkada 2024

Penulis: Amatus.Rahakbauw. K Rabu, 30 Oktober 2024

Berita, Daerah, Politik170 Views

Manokwari.,Harianmerdekapost.com Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Pegunungan Arfak mengadakan debat publik Pilkada 2024 perdana untuk dua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati, yaitu Marinus Mandacan-Daniel Mandacan (MADAN) dan Dominggus Saiba-Andy Salabai (DOMAN).

Debat ini melibatkan lima panelis, terdiri dari Prof. Dr. Roberth KH Hammar, Dr. Henrikus Renjaan (Universitas Caritas Indonesia), Dr. Selvi Tebay, Dr. Jan Pelarius Tata (Universitas Papua), dan Amus Atkana (Ketua Jaringan Demokrasi Indonesia Papua). Barat/Papua Barat Daya).

Debat berlangsung di salah satu hotel di Manokwari, Papua Barat.Debat dilaksanakan pada 30-31 Oktober 2024.

Tema perdebatan adalah “Mewujudkan Kesejahteraan Masyarakat melalui Pelayanan Prima Menuju Kabupaten Pegunungan Arfak yang Maju, Adil, dan Sejahtera,” sesuai dengan Peraturan KPU Nomor 17 Tahun 2024.

Debat diadakan di Manokwari karena kondisi geografis Pegunungan Arfak yang tidak mendukung untuk siaran langsung televisi.

Total 100 simpatisan dari masing-masing pasangan calon diperbolehkan hadir di dalam gedung dengan kartu identitas. Simpatisan yang terlambat tidak diizinkan masuk dan harus mengikuti debat dari layar monitor di luar gedung.

Pengamanan selama acara dijaga oleh 260 personel gabungan dari Polda Papua Barat, Polresta Manokwari, dan Polres Pegunungan Arfak, serta tambahan 30 personel Gegana Satbrimob Polda Papua Barat.(ARK).

Editor : Amatus Rahakbauw K

 

 

See also  Pemerintah Luncurkan Perpres Tentang Stranas Bisnis dan HAM.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *