Bupati Sumenep Buka Turnamen Bola Kasti Dandim Cup 2023

Berita, Daerah1017 Views

Harianmerdekapost.com – Sumenep, Madura, Jawa Timir – Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo secara resmi membuka turnamen kasti Dandim Cup 2023 se Kabupaten Sumenep yang digelar Kodim 0827/Sumenep dalam rangka menyambut HUT ke-78 TNI, Senin (11/9/2023).

Turnamen kasti yang berlangsung di Lapangan Giling, Kecamatan Kota itu diikuti sebanyak 96 tim.

Dandim 0827/Sumenep Letkol Czi Donny Pramudya Mahardi dalam sambutannya mengatakan, turnamen bola kasti yang diselenggarakan Kodim Sumenep merupakan salah satu cara dalam melestarikan salah satu permainan tradisional yang mungkin jarang ditemui di tempat lain.

“Tahun kemaren sudah kami selenggarakan, dan tahun ini juga kami selenggarakan, mudah-mudahan bisa melestarikan budaya permainan tradisional ini,” ujarnya.

Dandim mengatakan, pada tahun yang kedua ini penyelenggaraan turnamen yang di inisiasi oleh Kodim 0827/Sumenep sudah mengalami penyempurnaan.

“Saya lihat ada penyempurnaan, seperti pagar bambu, ini yang paling penting karena untuk menghindari kerusuhan penonton, jadi biar tertib, semoga turnamen kasti ini lestari sehingga tahun depan bisa terselenggara kembali,” terangnya.

Sementara itu, Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo memberikan apresiasi kepada Dandim dan seluruh jajarannya atas terselenggaranya turnamen bola kasti yang saat ini sudah kedua kalinya.

Menurutnya, selama ini TNI selalu hadir pada sektor manapun bukan hanya olahraga saja, TNI selalu menjadi instansi yang selalu hadir pada sektor manapun, baik dari sektor pertanian, budaya dan lain sebagainya.

“TNI selalu hadir dimana-mana tak terkecuali untuk merawat apa yang menjadi warisan dari pendahulu kita termasuk kasti yang dilaksanakan pada hari ini yang kemungkinannya selesai hampir satu bulan untuk bisa mengetahui siapa juaranya,” kata Bupati Fauzi.

Untuk diketahui, pertandingan bola kasti Dandim Cup 2023 akan laksanakan selama satu bulan mulai tanggal 11 September sampai dengan 15 Oktober 2023. (*/Nri)

See also  Proses Belajar Menggajar di Sekolah Kramomongga Segera di Aktifkan Polres Fakfak Beri Pengamanan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *