Babinsa Lempeni, Berikan Edukasi Wasbang dan Peraturan Baris Berbaris

Harianmerdekapost.com Lumajang, Jatim |  Sebagai upaya membina generasi muda, untuk membentuk karakter yang tangguh sehingga mempunyai modal dasar mental ideologi, kedisiplinan dan perilaku yang tertanam kepada setiap warga negara.

Hal tersebut disampaikan, Babinsa Lampeni Koramil 0821/10 Tempeh Serda Heru Cokro, saat memberikan wawasan kebangsaan (Wasbang) dan latihan baris berbaris kepada siswa MTS Negeri 3 Lumajang Desa Lempeni Kecamatan Tempeh Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Rabu, (26/7/2023).

Dalam kesempatan itu, Heru Cokro juga mengatakan, bahwa pendidikan wawasan kebangsaan dan peraturan baris berbaris merupakan langkah awal yang harus diberikan kepada siswa, yang nantinya untuk diterapkan di lingkungan sekolah.

“Pendidikan wawasan kebangsaan tentunya sebagai wujud memberikan edukasi kepada siswa untuk menanamkan nilai-nilai perjuangan sehingga tertanam jiwa berbela negara, sedangkan pendidikan baris berbaris untuk membentuk disiplin dan kesetiakawanan dalam berperilaku untuk saling menghormati antar teman maupun kepada guru,” kata dia.

Sementara itu, Kepala Sekolah MTS Negeri 3 Lumajang, Sahnawi S.Pd. M.Pd mengatakan, bahwa pihaknya sangat berterima kasih kepada Bapak Babinsa yang telah pemberian materi wawasan kebangsaan dan pelatihan baris berbaris, semoga ilmu yang diberikan dapat terserap.

“Kami atas nama sekolah, mengucapkan banyak terima kasih, dengan materi yang diberikan semoga bermanfaat bagi anak didik kami, sehingga kelak dapat diterapkan dilingkungan sekolah maupun tempat mereka tinggal, dengan menjaga nama baik sekolah, guru dan orang tua,” harapnya. (fjr)

See also  Pemdes Karang Rejo Bentuk Tim Dalam Rangka Persiapan Penyusunan RPJMDes Tahun 2024-2029 dan Kejutan Ultah Buat Kades M. SUUD, S.E.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *