Rayakan Hari kemerdekaan Republik Indonesia Yang Ke-78 Pemdes Tobai Tengah Gelar Tabligh Akbar 2023

Berita, Daerah1037 Views

Harianmerdekapost.com, Sampang – Jatim,- Pemerintah Desa tobai tengah kecamatan sakobanah kabupaten Sampang menggelar tabligh Akbar sekaligus merayakan HUT RI ke-78. Hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Dalam kegiatan yang digelar oleh Pemerintah Desa setempat tersebut, menghadirkan satu dari Habib Ali hinduan dari malang dan tokoh agama kyai H. Musleh jamil, kyai H. Nurut Tammam Jamil, Nurutdin Hasbullah, kyai H. iddris Rifa’i, kyai H mudassir, kyai H. Said. Ust. Pathorahman, S.Sos.I, dan TNI polri Acara digelar pada Kamis malam (17/08/2023)

Dzikir dan Tabligh Akbar dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) RI ke-78. Musdari mengucapkan selamat datang habib Ali hinduan yang berkesempatan memberi tauziah . Dirinya berharap apa yang disampaikan habib Ali hinduan dapat bermanfaat positif bagi semuanya .

“Dzikir dan tabligh akbar ini merupakan salah satu bentuk syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) kemerdekaan, momentum Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia merupakan peristiwa istimewa dan bersejarah bagi bangsa Indonesia, yang harus senantiasa diisi dan maknai disetiap tahunnya dengan berbagai kegiatan yang bermanfaat,” tuturnya.

(Nmn)

See also  Nasib Warkop Karaoke Yang Lagi Merebak Di Pasuruan, Lujeng: Harus Ada Perda Yang Mengatur

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *