Harianmerdekapost.com, Lumajang Jatim | Babinsa Desa Selok Awar Awar Koramil 0821/08 Pasirian Serda Aris Setyardi bersama kepala desa dan warga setempat melaksanakan kerja bakti pembersihan saluran air di sisi jalan Dusun Krajan II Desa Selok Awar Awar Kecamatan Pasirian Kabupaten lumajang, Jawa Timur, Selasa (13/6/2023).
Kegiatan normalisasi tersebut, merupakan upaya pemerintah desa, dengan melibatkan warga setempat melakukan pengerukan secara manual dengan peralatan seadanya.
Dalam kesempatan itu, Wartono mengatakan, bahwa kerja bakti normalisasi selokan di sepanjang jalan Dusun Krajan, bertujuan untuk memperlancar aliran dan mencegah genangan air di badan jalan, saat musim penghujan.
“Kami selaku Babinsa mendukung apa yang menjadi program dari pemerintah desa, yang mana dengan melakukan normalisasi Selokan disepanjang jalan ini, untuk menghindari genangan air yang menggenangi badan jalan, oleh karena itu dengan kegiatan ini, sebagai tujuan untuk memperlancar saluran air pada saat hujan turun,” kata dia.
Menurutnya, kegiatan tersebut merupakan upaya dalam menjaga kebersihan lingkungan, disamping itu sebagai salah satu wujud dalam meningkatkan sinergisitas bersama warga binaan.
“Dengan kegiatan ini, merupakan bagian dari tugas kami sebagai mitra kewilayahan, untuk hadir di tengah-tengah masyarakat disamping itu dengan kegiatan ini, menjadi ajang menjalin hubungan kemanunggalan TNI-rakyat di wilayah binaan,” pungkasnya. (fjr)