Seorang Pelajar Terpeleset di Bosem Tambak Asri Surabaya

Surabaya, harianmerdekapost.com – Pandemi Covid-19 orang tua mempunyai peran aktif dalam mengawasi buah hatinya. Jika tidak waspada akan terjadi hal seperti anak tenggelam di waduk atau Bosem seputaran Rumah Pompa Greges Tambak Asri Surabaya.

Korban  adalah Muh Wisnu (16),  status masih sekolah sebagai pelajar SMK klas 1, Kampung Seribu Satu Malam Tambak Asri Krembangan Surabaya. (13/08/20)

Sebagai saksi saat disitu adalah Fatchur Zen (17)  juga pelajar, warga Lasem baru nomer 4 Dupak Krembangan, Surabaya.

Kapolsek Krembangan Kompol Nur Suhud mengatakan, kronologis kejadian  bermula saat itu korban sedang bermain-main dengan temannya di pinggir Bosem , kepleset akhirnya tenggelam.

“Dengan kejadian ini petugas melakukan tindakan.  Yang dilakukan adalah dengan mendatangi TKP,  bersama warga mencari korban dan melakukan pemeriksaan kepada para saksi di TKP, ” jelasnya. (AD1)