Pamekasan, harianmerdekapost.com – AKBP Apip Ginanjar, S.I.K, M.Si melakukan kunjungan ke beberapa Pondok Pesantren salah satunya Ponpes Miftahul Ulum Panyepen Ds. Poto’an Laok, Kecamatan Palengaan untuk bersilaturrahmi.
Setibanya di PonPes, rombongan Kapolres langsung disambut oleh Pengasuh PonPes Miftahul Ulum Panyepen, RKH Mudatssir Badrudin.
“AKBP Apip Ginanjar, S.I.K, M.Si menjelaskan tujuan dari pada kunjungan kami ini yakni menjalin silaturrohim untuk mengenalkan kepada tokoh ulama, karena saya orang baru yang bertugas beberapa hari di Kabupaten Pamekasan ini,”jelasnya.
Selain silaturrohim dan pengenalan, Kapolres Pamekasan berharap dapat mengambil berkah Do’a restu dari Kyai Pondok Pesantren.
“Beberapa Ponpes sudah saya kunjungi dan bertemu langsung dengan para Pengasuh Ponpes di Pamekasan,” ungkap Kapolres Pamekasan.
Usai berkunjung ke Ponpes Miftahul Ulum Panyepen, kemudian rombongan Kapolres Pamekasan melanjutkan kunjungan ke Ponpes lainnya yang ada di Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur. (Sold/Sid)