Harianmerdekapost.com, Pasuruan, Jatim – Pasar desa Bulusari merupakan salah satu yang pengunjungnya terbanyak di wilayah kecamatan Gempol kabupaten Pasuruan bila dibandingkan dengan pasar desa lainnya.
Baik pengunjung dari wilayah kecamatan Gempol maupun dari kecamatan lainnya karena menyajikan ragam kuliner khas desa Bulusari.
Dan untuk menarik minat pengunjung setiap malam minggu paguyuban pelaku usaha UMKM desa Bulusari menyajikan hiburan elekton untuk sedikit memanjakan para pengunjung dimana elektonnya dari warga Bulusari sendiri.
Pada hari sabtu (11-03-2023) malam minggu giliran penyaji hiburan adalah elekton Bhareta 27 dari Bulusari pimpinan M Syafi’i Al Mawardi dengan beberapa beberapa artis yang cukup kondang di wilayah kabupaten Pasuruan antara Ais Ratna Sari, Bella Ashanty,Andhi Ariyanti dan Dina Safitri.
Pada saat acara masih berlangsung, tim media harian merdeka post menemui pimpinan elekton yang pelaku usaha kuliner di Pasar Desa Bulusari M Syafi’i Al Mawardi untuk meminta komentar, menjelaskan bahwa Paguyuban pelaku usaha kuliner di Pasar Desa Bulusari yang terkenal dengan sebutan Pujasera Bulusari ini menyajikan hiburan elekton untuk pengunjung dasar dan tujuan disamping memberikan tempat untuk berlatih bagi para pemain musik dangdut yang ada di desa Bulusari juga untuk memberikan hiburan kepada para pengunjung yang ada di pusat kuliner Pujasera Bulusari. Tuturnya!!!.( Budhi H).