75 Tahun Kemerdekaan RI, Kasatlantas Polrestabes Surabaya Ikuti Apel Kehormatan dan Renungan Suci di Makam Pahlawan

Surabaya, harianmerdekapost.com Peringati 75 tahun Hari Kemerdekan Republik Indonesia (RI) di Jawa Timur, gelar apel kehormatan dan Renungan Suci berlangsung di Taman Makam Pahlawan 10 Nopember, Jalan Mayjen Sungkono Surabaya, Senin (17/8/2020) pada pukul 00. 00 Wib. Malam.

Pada giat itu, Inspektur Upacara Gubernur Jatim Dra Hj Khofifah Indar Parawansa dihadiri oleh Kapolda Jatim Dr M Fadil Imran MSi, Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Widodo, Panglima Armada II, Kajati Jatim, Wakil Gubernur Jatim, Kepala BNNP Provinsi Jatim Brigjen Drs Bambang Priambada, Lantamal V Surabaya.

Sebagai Komandan Upacara adalah Kasatlantas Polrestabes Surabaya AKBP Teddy Chandra, S.l.K., M.Si.

Hadir sebagai peserta upacara Pejabat Utama Polda Jatim, Pejabat Utama Kodam V Brawijaya dan pejabat Pemprov Jawa Timur pejabat utama Polrestabes Surabaya.

Usai pimpin apel kehormatan, Gubernur Jatim menyampaikan kepada awak media, bahwa renungan suci ini adalah bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang gugur dalam perjuangan Kemerdekaan RI.

“Seperti halnya kita saat ini dalam masa pandemi covid berjuang untuk memutus rantai penyebaran dengan memakai masker, menjaga jarak, menjaga kebersihan dan mencuci tangan terus menerus,” kata Gubernur Jatim.

Untuk itu, kepada masyarakat Jatim untuk selalu menjaga kebersihan agar terhindar dari penyebaran virus yang hingga kini masih belum tuntas. (Bairi)